Selasa, 27 Agustus 2019

Senja Tak Sememikat Itu

Hai namaku Rizky seperti laki-laki pada umumnya yang menginjak usia pubertas gue mulai jatuh cinta.

Ini terjadi sewaktu gue duduk di bangku Sekolah Menengah, Lita panggilan yang kerap di sapa oleh tamannya bila di gambarkan dia itu cantik, putih, menawan, anggun, lucu entah seolah dia memborong semuanya, Lalu laki-laki mana yang tidak jatuh cinta ? Termasuk gue.

Media sosial Facebook sedang pada masa jayanya, hampir semua kalangan dari yang muda sampai yang tua pasti mempunyai satu media sosial ini, hal ini mempermudah gue buat jadi stalker, mencari segala informasi tentang lita ini, sampai pada cerita di mana gue menyapa dia lewat pesan Facebook,


Dari percakapan di atas gue tau gue terlalu pede dan alay, ya maklum bocah SMP goblok dibumbui kebucinan.


Percakapan berlalu dan kita jadi semakin akrab, yang tadinya cuma gue yang liatin dia kalo jalan ke kantin, sekarang mata kita saling bertemu dan saling menyapa dengan nama orang tua masing-masing hehe engga kok.
Setelah gue pelajari dan stalking Facebook dia ternyata dia suka K-Pop, dan sekarang gw sadar ternyata K-Pop sudah merajalela sejak Super Junior pad tahun 2012.
Sebagai laki-laki yang sedang PDKT gue mencoba untuk mencintai K-Pop dengan harapan gue bisa jadi laki-laki yang dia suka, kira kira beginilah penampakan bocil SMP yang suka kpop

Cukup buat hari ini, besok bakal gue sambung lagi cerita pertama ini di akhiri dengan foto personel Super junior 2012 silam, Yangasa mual saya persilakan buat muntah terlebih dahulu sebelum lanjut membaca...

Thanks

Bagikan

Jangan lewatkan

Senja Tak Sememikat Itu
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.